Ikhtisar
Perusahaan
Misi Google adalah untuk mengelola informasi dunia dan
membuatnya dapat diakses dan bermanfaat secara universal.
Sebagai langkah pertama dalam memenuhi misi tersebut, para
pendiri Google, Larry Page and Sergey Brin mengembangkan pendekatan baru untuk
penelusuran online yang mulanya dikembangkan pada kamar asrama mereka di
Standford University dan menyebar bagai kilat di kalangan pencari informasi di
seluruh dunia. Saat ini Google dikenal luas di sebagai mesin telusur terbesar
di seluruh dunia -- layanan gratis nan mudah digunakan yang biasanya
mengembalikan hasil penelusuran yang relevan dalam sepersekian detik.
Saat Anda mengunjungi www.google.com atau salah satu
dari lusinan domain Google lainnya, banyak informasi yang dapat diperoleh di
sana dalam berbagai bahasa, antara lain: info saham, peta, dan kepala berita;
mencari isi buku telepon kota manapun di Amerika Serikat; menelusuri miliaran gambar
dan mengubek-ubek arsip terbesar pesan-pesan Usenet di dunia
-- ada 1 miliar pesan sejak 1981.
Kami juga menyediakan cara untuk mengakses semua informasi
ini tanpa perlu membuka beranda Google. Google Toolbar
memungkinkan Anda menjalankan penelusuran Google dari web manapun. Dan saat
Anda jauh dari PC, Google dapat digunakan dari sejumlah platform nirkabel
termasuk telepon berbasis WAP atau i-mode.
Kegunaan dan kemudahan Google digunakan, menjadikannya
salah satu merek yang dikenal dari mulut ke mulut oleh mereka yang puas dengan
layanannya. Sebagai bisnis, Google memperoleh pendapatan dengan menyediakan
cara untuk beriklan online--yang isinya relevan dengan informasi yang disajikan
di laman apapun--untuk pengiklan dengan biaya yang efektif dan terukur. Ini berarti iklan yang disajikan sesuai
bagi Anda dan menguntungkan si pengiklan. Kami percaya Anda wajib tahu bila ada
iklan di depan mata Anda, karena itu iklan selalu dibedakan dari hasil
penelusuran ataupun konten lain pada suatu laman. Kami tidak menjual penempatan
pada hasil penelusuran itu sendiri, atau memperbolehkan siapapun untuk membayar
lebih hanya demi peringkat yang lebih tinggi.
Ribuan
pengiklan menggunakan program Google AdWords kami untuk
mempromosikan produk dan layanan di web dengan iklan bertarget, dan kami
percaya AdWords merupakan program terbesar di antara yang sejenis. Selain itu,
ribuan pengelola situs memanfaatkan program Google AdSense
dari kami untuk menyajikan iklan yang relevan dengan isi situs mereka, menambah
pendapatan, dan meningkatkan kenyamanan bagi pengguna.
Untuk memahami
Google lebih jauh, klik salah satu tautan topik yang menarik perhatian Anda di
kiri. Atau ketik apa yang ingin Anda temukan pada kotak telusur dan tekan
Enter. Setelah selesai, Anda akan memahami mengapa yang lain berkata, "Google adalah produk Web yang paling bisa disebut sebagai mesin jawab
mumpuni".
Apakah
Google itu?
"Googol"
merupakan istilah matematika untuk sebuah angka 1 yang diikuti oleh 100 angka
nol. Istilah tersebut
diciptakan oleh Milton Sirotta, keponakan dari ahli matematika Amerika Edward
Kasner, dan dipopulerkan di dalam buku, "Mathematics and the
Imagination" karya Kasner dan James Newman. Penggunaan istilah Google
mencerminkan misi perusahaan untuk mengorganisasi informasi di web yang
berukuran sangat besar.
Ikhtisar
Bisnis
Mirip dengan
teknologi yang dibuatnya, Google juga tak mengikuti cara-cara konvensional saat
merancang bisnisnya. Perusahaan didirikan dengan investasi awal para investor
baik hati serta dua perusahaan pemodal ventura yang saling bersaing untuk membiayai ekuitas ronde pertamanya. Di antara hiruk-pikuk meledaknya
industri dotcom di mana para pesaing menghabiskan jutaan dolar untuk kampanye
pemasaran dalam rangka "membangun citra merek", Google malah berfokus
untuk membuat mesin telusur yang lebih baik.
Berita mulut ke
mulut menyebar bagaikan kilat dari mereka yang puas ke yang lain. Dengan
teknologi penelusuran canggih dan volume kunjungan (kami sebut lalu lintas) ke
situs Google.com, para manajer Google mengenali peluang awal untuk menghasilkan
pemasukan: layanan penelusuran dan periklanan.
Google
tumbuh dan bisnis berkembang
Kelak, kedua
lini bisnis ini berkembang menjadi jaringan yang saling melengkapi. Pengiklan Google AdWords
menciptakan iklan untuk menggerakkan lalu lintas yang dikehendaki ke situs
mereka dan untuk menghasilkan keuntungan. Para mitra penyaji Google akan
menayangkan iklan yang ditargetkan ke hasil telusur relevan yang dimotori oleh Google AdSense. Dengan AdSense, penyaji iklan berbagi pendapatan
yang diperoleh saat pembaca mengklik iklan tersebut.
Bagi
situs-situs yang menginginkan kontrol lebih atas penelusuran intranet maupun
situs mereka, Google mengembangkan produk yang dinamai Google Search Appliance, seperangkat alat yang menghasilkan hasil telusur
dokumen yang akurat baik itu volume besar atau kecil (scalable dan aman).
Google terus
mengupayakan bagaimana teknologi dapat terus berperan dalam menunjang
praktik-praktik bisnis masa kini. Area-area baru terus dieksplorasi, berbagai
gagasan dituangkan dalam prototipe dan layanan yang baru mekar dipupuk agar
bermanfaat bagi pemasang maupun penyaji iklan. Walaupun demikian, tak peduli
seberapa jauh model bisnis Google berkembang dari aslinya, akarnya tetaplah
bagaimana menyajikan informasi yang berguna dan relevan bagi mereka yang ada
dalam ekosistem ini - jutaan orang di seluruh dunia yang bergantung pada Penelusuran
Google untuk menyediakan jawaban yang mereka cari.
Google
AdWords untuk Pengiklan
Google merancang AdWord bagi pengiklan yang
ingin menjangkau khalayak yang tepat dengan cara yang lebih efisien. Pengiklan
memilih sendiri kata kunci dan hanya membayar saat pelanggan mengklik iklan
mereka. Proses menciptakan iklan baris dan mengelola akun periklanan online
dibuat sangat mudah juga tanpa pembayaran di muka yang berjumlah besar. Yang dibutuhkan hanya lima menit waktu
Anda dan kartu kredit. Iklan-iklan tersebut disajikan oleh situs-situs yang
tercantum pada daftar nama mitra Google yang semakin berkembang, termasuk
ribuan situs di America Online maupun Washington Post, dengan tiap iklan
ditargetkan ke laman konten maupun penelusuran yang relevan.
Tim penjualan
dan layanan Google yang berpengalaman mengoptimalkan kampanye untuk pengiklan besar kami. Staf ahli AdWord kami bekerja bersama pengiklan
untuk memilih kata kunci yang sesuai dan mendapatkan hasil yang kreatif, dan
kemudian dengan cermat memantau kampanye untuk meningkatkan kinerjanya
sepanjang waktu dengan memilah-milah kata kunci dan menulis kembali kata-kata
iklan berdasarkan hal apa yang lebih efektif. Pengiklan terbaru meliputi
Amazon, Cisco Systems dan Staples.
Google
menyediakan layanan laporan lengkap bagi semua pengiklannya agar mereka dapat
memoles kampanye dan melakukan analisis seketika mengenai kampanye mana dengan
kinerja terbaik. Pengiklan juga dapat meningkatkan efisiensi dengan cara
menargetkan kampanye mereka ke bahasa maupun lokasi geografis tertentu.
Google AdSense dan Layanan Situs web
Google
berpendapat bahwa periklanan yang relevan sama bergunanya dengan hasil telusur
maupun jenis konten lainnya. Dan bahwa periklanan dapat meningkatkan kenyamanan
pengunjung saat mengunjungi situs web penyaji iklan, serta meningkatkan nilai
imbal investasi mereka berupa waktu yang dihabiskan untuk menyusun konten
bermanfaat. Google AdSense™ mengkombinasikan teknologi Penelusuran Google
dengan himpunan pengiklan berbasis kata kunci untuk menayangkan iklan yang
menargetkan baik itu hasil telusur maupun konten tertentu pada laman situs
tersebut, tak peduli sekhusus apapun subjek tersebut. Pokoknya,
pengiklan, penerbit, dan pencari informasi semuanya mendapatkan keuntungan.
Mendaftar ke
AdSense cukup mudah – hanya butuh beberapa menit. Dan tim penjualan akan membantu menyesuaikan
program untuk situs dengan penyajian laman 20 juta atau lebih per bulan.
·
AdSense melayani iklan yang relevan pada hasil pencarian
halaman konten dan halaman konten beserta halaman domain yang tidak aktif. Layanan Google
Search memungkinkan penerbit menyediakan hasil pencarian web Google di
halaman mereka sendiri – hasil yang dapat digunakan untuk menghasilkan
penerimaan dengan AdSense untuk program Pencarian Perangkat Google Search,
sebuah perangkat aman yang dapat diatur dan dapat menyediakan pencarian
berkualitas bagi Google di situs web atau intranet.
·
Layanan
Nirkabel Google mengirimkan hasil penelusuran Google melalui PDA, telepon
nirkabel dan perangkat seluler lainnya yang didukung oleh berbagai penyedia
layanan nirkabel terkemuka dunia.
Ikhtisar
Fitur
Sekali menelusur di Google, kentara sekali perbedaan
antara Google dengan pesaingnya, ada empat, yaitu: komprehensif, relevan,
kecepatan, dan kemudahan pemakaian. Setelah www.google.com atau URL
internasional lainnya untuk Google dimasukkan, beranda Google akan muncul seketika.
Desain situs yang bersih membuat segalanya jelas, kapan dan ke
mana pengguna harus melanjutkan karena tak ada hal-hal yang biasanya mengganggu
tampilan hasil penelusuran tak ada. Hasil penelusuran benar-benar dipisahkan dari iklan, yang dilabeli sebagai
"pesan sponsor".
Kecepatan
penyajian hasil penelusuran mencengangkan lagi.Kami memeriksa miliaran
laman web untuk menemukan mana yang paling relevan untuk setiap kueri
dan menyajikan hasil temuan tersebut kurang dari setengah detik.
Walaupun
penelusuran dasar Google menjawab sebagian besar pertanyaan, segala sesuatunya
bisa disesuaikan dari bahasa pengantar di antarmuka hingga format laman hasil
penelusuran. Anda dapat menelusuri gambar, berbagai jenis
berkas, laman dalam bahasa Ceska atau Turki, arsip berita, buku, dokumen paten,
nomor telepon, info jadwal terbang atau peta dan arah menyetir - dan itu cuma
sebagian. Dengan menggunakan laman preferensi, Anda dapat pula memilih jumlah
hasil penelusuran yang disajikan dan menyaring konten dewasa.
Ikhtisar
Teknologi
Google berdiri sendiri dengan fokusnya untuk mengembangkan
“mesin pencarian yang sempurna”, sesuai yang dicanangkan oleh salah seorang
pendiri, Larry Page, sebagai sesuatu yang “benar-benar mengerti apa yang Anda
maksudkan dan memberikan apa yang memang Anda inginkan”. Karena itu, Google
secara gigih terus berinovasi dan tidak menyerah pada keterbatasan model yang
ada saat ini. Sebagai hasilnya, Google mengembangkan infrastruktur layanan
milik sendiri dan terobosan teknologi PageRank™ yang mengubah cara melakukan
pencarian.
Sejak semula, para pengembang Google mengetahui bahwa
penyediaan hasil yang tercepat dan paling akurat memerlukan bentuk penyiapan
server yang berbeda. Sementara kebanyakan mesin pencari menjalankan beberapa
server besar yang sering melambat di saat beban maksimum, Google menggunakan PC
yang tersambung untuk cepat menemukan jawaban pertanyaan. Inovasi ini berhasil
mewujudkan waktu respons yang lebih cepat, jangkauan yang lebih luas, dan biaya
yang lebih rendah. Ide ini telah ditiru oleh pihak lain, sementara Google terus
menyempurnakan teknologi pendukungnya untuk membuatnya jauh lebih efisien.
Perangkat lunak di balik teknologi pencarian Google
menjalankan serangkaian kalkulasi secara serempak yang hanya membutuhkan waktu
kurang dari satu detik. Mesin pencarian tradisional sangat mengandalkan pada
seberapa sering suatu kata muncul di halaman web. Google menggunakan PageRank™
untuk menguji seluruh struktur link di web dan menentukan halaman manakah yang
paling penting. PageRank kemudian menjalankan analisis pencocokan hypertext
untuk menentukan halaman mana yang relevan dengan pencarian khusus yang
diminta. Dengan menggabungkan seluruh kepentingan dan relevansi khusus
pertanyaan, Google mampu menempatkan hasil paling relevan dan dapat dipercaya
di baris paling atas.
· Teknologi
PageRank: PageRank mengukur kepentingan halaman web yang objektif
dengan memecahkan persamaan lebih dari 500 juta variabel dan 2 miliar istilah.
Alih-alih menghitung link langsung, PageRank menafsirkan sebuah link dari
Halaman A ke Halaman B sebagai pilihan untuk Halaman B melalui Halaman A.
Kemudian PageRank menilai pentingnya halaman melalui jumlah pilihan yang
diterima.
PageRank juga mempertimbangkan
pentingnya setiap halaman yang menentukan pilihan, selama pilihan dari beberapa
halaman dianggap memiliki nilai yang lebih penting, sehingga halaman terkait
memiliki nilai yang jauh lebih bermakna. Halaman yang penting akan menerima
nilai PageRank yang lebih tinggi dan akan muncul di bagian paling atas pada hasil
pencarian. Teknologi Google
menggunakan inteligensi kolektif dari web untuk menentukan kepentingan halaman.
Tidak ada keterlibatan atau manipulasi manusia untuk hasil pencariannya, dan
itulah sebabnya pengguna sampai mempercayai Google sebagai sumber informasi
yang objektif dan tidak terganggu oleh penempatan yang dibayar.
· Analisis Pencocokan Hypertext:Mesin pencarian Google juga menganalisis
konten halaman. Namun, daripada hanya sekadar membaca sepintas teks berdasarkan
halaman (yang dapat dimanipulasi oleh penerbit situs melalui meta-tag),
teknologi Google menganalisis keseluruhan konten halaman dan berbagai faktor
berupa font, subdivisi, dan lokasi yang sesungguhnya dari setiap kata. Google
juga menganalisis konten halaman web di sekitarnya untuk memastikan hasil yang
disampaikan adalah yang paling relevan bagi pertanyaan yang diajukan oleh
pengguna.
Inovasi Google
tidak berhenti pada desktop. Untuk menghadirkan hasil pencarian yang akurat dan
cepat bagi pengguna yang mengakses web melalui perangkat portable, Google juga
memelopori teknologi pencarian nirkabel pertama untuk penerjemahan sambil
menjelajah dari HTML menjadi format yang dioptimalkan untuk WAP, i-mode, J-SKY,
dan EZWeb. Kini, Google menyediakan teknologi nirkabel ini pada sejumlah
pemimpin pasar, antara lain AT & T Wireless, Sprint PCS, Nextel, Palm,
Handspring, dan Vodafone.
Jangka
Waktu Pertanyaan Google
Jangka waktu pertanyaan Google biasanya berlangsung kurang
dari setengah detik, namun dalam waktu sesingkat itu pula, ada beberapa langkah
yang harus dilewati sebelum hasilnya dapat dikirimkan kepada orang yang mencari
informasi.
|
Budaya
Google
Walaupun berkembang dengan cepat, Google masih
mempertahankan suasananya sebagai perusahaan kecil. Di kantor pusat Googleplex,
hampir setiap orang makan di kafe Google (biasa disebut "Charlie's
Place"), duduk di meja manapun yang kosong, dan bercakap-cakap dengan para
Googler dari berbagai departemen. Topik pembicaraan dapat berkisar dari yang
sepele hingga yang teknis, entah itu tentang permainan komputer, enkripsi, atau
perangkat lunak yang menyajikan iklan, tak jarang ada yang berceletuk, “Itu kan
produk yang turut saya buat sebelum bergabung dengan Google".
Google menekankan pada inovasi dan komitmen untuk
mengontrol biaya yang berarti, setiap karyawan adalah kontributor. Tidak ada formalitas hierarki di dalam
perusahaan dan setiap orang bisa memegang beberapa jabatan. Webmaster
internasional yang membuat logo hari libur Google menghabiskan waktu satu
minggu untuk menerjemahkan seluruh situs ke dalam bahasa korea. yang menjabat
sebagai Kepala operasional,juga adalah seorang ahli bedah saraf berizin. Karena
setiap orang menyadari bahwa mereka merupakan bagian yang sama-sama memegang
peranan penting atas kesuksesan Google, tak seorang pun yang ragu-ragu menemui
pejabat korporat saat dia bermain roller hockey.
Kebijakan
perekrutan Google yaitu non-diskriminatif dan lebih menyukai kemampuan daripada
pengalaman. Hasilnya adalah seorang staf yang mencerminkan khalayak global yang
dilayani mesin telusur. Google memiliki kantor di seluruh dunia dan pusat rekayasa Google merekrut bakat-bakat lokal di
lokasi kantor tersebut, mulai dari Zurich hingga Bangalore. Lusinan bahasa dipakai oleh staf Google, dari
bahasa Turki hingga Telugu. Pada waktu senggang, para staf Google (yang dikenal
dengan nama Googler) melakukan kegiatan sesuai hobi mereka, entah itu bersepeda
lintas alam atau mencicipi anggur, mulai dari terbang di udara hingga
menerbangkan frisbee. Tatkala Google meluaskan tim pengembangnya, Google tetap mencari
orang-orang yang memiliki komitmen untuk menyempurnakan proses telusur
informasi dan menikmatinya.
Tentang
Googleplex
Gedung kantor pusat Google terletak di Mountain View,
California, hanya sepelemparan batu dari paya-paya Shoreline Regional Park.
Meskipun tidak semua kantor Google di seluruh dunia selengkap kantor ini, ada
beberapa unsur penting yang wajib ada di ruang kerja Google:
· Lobby
Décor - Piano, lampu lava, dan proyeksi langsung yang menayangkan
pertanyaan pencarian terbaru dari seluruh dunia.
· Aula Décor – Sepeda dan bola karet besar untuk latihan di
lantai, kliping berita dari seluruh dunia dipasang pada papan buletin di
mana-mana. Banyak Googler yang berdiri sambil membahas masalah alamat IP
rahasia dan cara membuat filter spam yang lebih baik.
· Kantor para Googler – Para Googler bekerja dalam kelompok
padat yang mencerminkan penataan server kami, di mana terlihat tiga atau empat
staf bersama-sama menggunakan ruangan dengan sofa dan anjing. Ini akan
meningkatkan arus informasi dan menghemat tagihan alat pemanas.
· Peralatan – Kebanyakan pengguna Google memiliki perangkat
kerja Linux OS berdaya tinggi pada desktop mereka. Pada hari-hari awal Google,
yang dinamakan meja tulis adalah bilah pintu kayu yang ditumpangkan ke dua
kuda-kuda. Beberapa dari pintu tersebut masih digunakan di dalam grup
rekayasa.
· Fasilitas
Rekreasi – Ruang senam dengan beban dan mesin dayung, kamar ganti,
mesin cuci dan pengering, ruang pijat, berbagai game video, foosball, baby
grand piano, meja bilyar, pingpong, roller hockey dua kali seminggu di tempat
parkir.
· Café
Google – Makan siang dan makan malam yang sehat untuk semua staf.
Lokasi ini mencakup “Charlies’s Grill”, "Back to Albuquerque",
"East Meets West", dan "Vegheads." Tempat duduk di luar
ruangan untuk bersantai melamun di siang hari.
· Ruang
Jajanan – Keranjang penuh dengan sereal, permen karet, M & M,
toffee, permen, kacang mete, yogurt, wortel, buah segar dan jajanan lainnya.
Lusinan jenis minuman termasuk jus segar, soda dan cappucino buatan sendiri.
· Tempat perhentian paling keren selama tur – Gambar bola dunia tiga dimensi yang
berputar dengan tampilan permanen di layar monitor panel datar besar di dalam
kantor insinyur yang membuatnya. Apa yang membuatnya menjadi spesial adalah
tombol toggle yang memungkinkan Anda melihat titik cahaya yang mewakili
pencarian waktu-nyata, yang naik dari permukaan bola dunia menuju ruang
angkasa, dengan penyandian warna menurut bahasa. Tekan tombol dan Anda akan
melihat pola lalu lintas untuk keseluruhan Internet. Patut melanjutkan
perjalanan ke lantai dua.
· Toko
donat 24-jam yang terdekat - Krispy Kreme, Mountain View, CA.
Kilas
Profil
Google merupakan perusahaan publik dan menguntungkan yang
berfokus pada layanan penelusuran. Diberi nama sesuai istilah matematika
"googol", Google mengoperasikan situs web di berbagai domain
internasional, dengan lalu lintas paling padat dialami oleh www.google.com.
Google secara luas dikenal sebagai "mesin telusur terbaik di dunia” karena
cepat, akurat dan mudah digunakan. Perusahaan juga melayani klien korporat,
termasuk pengiklan, penerbit konten dan manajer situs dengan layanan periklanan
yang sesuai anggaran dengan jangkauan luas untuk layanan penelusuran yang
menghasilkan pemasukan. Teknologi terobosan Google dan inovasi yang berkelanjutan
dilaksanakan demi misi perusahaan yaitu "mengatur informasi dunia dan
membuatnya agar dapat diakses dan berguna secara universal".
Selengkapnya
tentang Google
Cakupan
Pernyataan ini berlaku untuk produk, layanan, dan situs
web Google di seluruh dunia (secara keseluruhan disebut layanan Google).
Informasi Pribadi dan data lainnya yang kami kumpulkan
·
Google
mengumpulkan informasi pribadi bila Anda mendaftar ke layanan Google atau
secara sukarela memberikan informasi tersebut. Kami dapat menggabungkan
informasi pribadi yang dikumpulkan dari Anda dengan informasi dari layanan
Google maupun pihak ketiga lainnya agar dapat memberikan pengalaman pengguna
yang lebih baik, termasuk menyesuaikan konten untuk Anda.
·
Google
menggunakan cookie dan teknologi lainnya untuk menyempurnakan pengalaman online
serta mengetahui cara Anda menggunakan layanan Google agar dapat meningkatkan
kualitas layanan kami.
·
Server
Google mendata informasi secara otomatis saat Anda mengunjungi situs web atau
menggunakan beberapa produk kami, termasuk URL, alamat IP, jenis peramban dan
bahasa, serta tanggal dan waktu permintaan Anda.
· Selengkapnya dalam kebijakan privasi
lengkap.
Penggunaan
·
Kami dapat menggunakan informasi pribadi untuk
memberikan layanan yang Anda minta, termasuk layanan yang menampilkan iklan
serta konten kustom.
·
Kami juga dapat menggunakan informasi pribadi
untuk mengaudit, meneliti, dan menganalisis agar dapat menjalankan serta
meningkatkan layanan dan teknologi Google.
·
Kami dapat membagi informasi agregat non-pribadi
dengan pihak ketiga di luar Google.
·
Bila menggunakan pihak ketiga untuk membantu
kami dalam memproses informasi pribadi Anda, kami mengharuskan mereka mematuhi
Kebijakan Privasi serta tindakan keamanan dan kerahasiaan lainnya yang sesuai.
·
Kami juga dapat membagi informasi dengan pihak
ketiga dalam kondisi tertentu, termasuk saat mematuhi proses hukum, mencegah
penipuan maupun potensi pelanggaran, serta memastikan keamanan jaringan dan
layanan.
·
Google
memproses informasi pribadi di server kami di Amerika Serikat dan negara
lainnya. Terkadang kami
memproses informasi pribadi di server di luar negara Anda.
· Selengkapnya dalam kebijakan privasi
lengkap.
Pilihan
Anda
·
Kami
memberikan pilihan saat meminta informasi pribadi, bila memungkinkan secara
wajar. Anda dapat menemukan selengkapnya tentang pilihan dalam pernyataan
privasi maupun Tanya Jawab untuk layanan tertentu.
·
Anda
dapat menolak untuk memberikan informasi pribadi kepada kami dan/atau menolak
kuki di peramban, meskipun akibatnya beberapa fitur maupun layanan kami mungkin
tidak berfungsi dengan baik.
·
Kami
melakukan upaya keras untuk memberikan akses ke informasi pribadi berdasarkan
permintaan serta membolehkan Anda memperbaiki data tersebut jika tidak akurat,
bila memungkinkan secara wajar.
· Selengkapnya dalam kebijakan privasi
lengkap.
Selengkapnya
Untuk selengkapnya tentang layanan Google tertentu, lihat
pernyataan privasi pada panel navigasi di bagian kiri atau kunjungi halaman Bantuan Google. Google adalah
anggota Program Safe Harbor UE/A.S.
Untuk selengkapnya tentang penerapan privasi kami, buka
kebijakan privasi lengkap. Jika Anda memiliki pertanyaan lainnya tentang
privasi dan Google, hubungi kami di
sini. Perlu diketahui bahwa kami tidak akan merespons permintaan yang tidak
terkait dengan Kebijakan Privasi Google.
Manajemen
Google
Mitra pendiri,
yakni Larry Page, Direktur Utama Produk, dan Sergey Brin, Direktur Utama
Teknologi, mendirikan Google pada bulan September 1998. Sejak saat itu,
perusahaan telah berkembang dengan lebih dari 10.000 karyawan di seluruh dunia
serta kelompok kerja manajemen yang terdiri dari sejumlah profesional teknologi
paling berpengalaman dalam industri tersebut. Eric Schmidt bergabung dengan
Google sebagai ketua dan pejabat eksekutif utama pada tahun 2001.
Dewan Direksi
Kelompok Manajemen
Eksekutif
Eksekutif utama menurut fungsi:
|
|||
|
Mengapa Menggunakan Google
|
|
|
|
|||
» Mengapa
Menggunakan Google
|
Perkenalan
Google menggunakan kombinasi yang unik antara
perangkat keras dan lunak yang canggih. Kecepatan pencarian yang tinggi
adalah hasil dari efisiensi algoritma pencarian yang dilakukan oleh beberapa
ribu komputer-komputer yang berbiaya rendah, yang dihubungkan dalam sebuah
jaringan kerja untuk membangun sebuah mesin pencari yang super cepat.
Bagian terpenting dari perangkat lunak yang kami
gunakan adalah PageRank(TM), yaitu sebuah sistem yang meranking halaman web
yang dikembangkan oleh pendiri kami Larry Page and Sergey Brin di Universitas
Stanford. Walaupun kami mempunyai lusinan pekerja ahli yang meningkatkan
segala aspek Google setiap hari, PageRank tetap menjadi fondasi bagi semua
alat pencari kami.
Penjelasan PageRank
PageRank tergantung pada sifat demokratis web yang unik dengan menggunakan struktur linknya yang kuat sebagai indikator dari nilai sebuah halaman. Intinya, Google menginterpretasikan link dari halaman A ke halaman B sebagai sebuah pilihan (vote), oleh halaman A, untuk halaman B. Tetapi, Google melihat lebih dari sekadar jumlah pilihan, atau link yang diterima oleh seuatu halaman; Google juga menganalisis halaman yang memberi pilihan tersebut. Pilihan yang diberikan oleh halaman yang sendirinya juga "penting" berbobot lebih tinggi dan membantu membuat halaman lain "penting".
Situs yang penting dan berkualitas tinggi akan
memperoleh lebih banyak PageRank, dan akan diingat oleh Google pada tiap-tiap
pencarian. Tapi halaman yang penting tetap saja tidak berguna bila ternyata
tidak sesuai dengan keinginan anda. Oleh karena itu, Google mengkombinasikan
PageRank dengan teknik pembandingan teks untuk mencari halaman web yang
penting dan relevan dengan apa yang anda cari. Google lebih dari sekedar
menghitung jumlah keberadaan kata dalam sebuah halaman dan memeriksa segala
aspek dari isi halaman (termasuk halaman-halaman yang terkait) untuk
memutuskan apakah halaman tersebut cocok dengan apa yang anda cari.
Integritas
Metode Google yang kompleks dan terotomatisasi sangat menyulitkan gangguan dari pihak manusia untuk mengacaukan hasil pencarian. Walaupun kami menyajikan iklan yang relevan di atas dan di samping hasil pencarian, Google tidak menjual prioritas penempatan dalam urutan hasil (tidak ada yang bisa membeli PageRank). Pencarian dengan Google merupakan sesuatu yang mudah, jujur, dan obyektif untuk menemukan situs web berkualitas tinggi dengan informasi yang relevan dengan pencarian anda
Alasan untuk menggunakan Google
Karena Google memberikan hasil pencarian yang
relevan --paling pertama dan cepat! Sejumlah besar informasi di Internet
membutuhkan layanan pencarian yang sempurna untuk mengelola informasi
sehingga dapat diakses dan berguna. Tanpa perlengkapan pencarian yang sangat
berdaya guna, mencari suatu website tertentu sangat sulit, untuk tidak
mengatakan mustahil.
Google membawa keteraturan
pada Internet.
Google dirancang untuk menciptakan keteraturan pada kekacauan informasi. Inilah sebuah layanan pencarian seharusnya; bukan sebuah direktori yang diedit, atau dibatasi atau sebuah daftar dari hasil yang sudah didapat dari pencarian yang paling banyak, tetapi sebuah metode pengorganisasian Internet berdasarkan strukturnya itu sendiri.
Google memungkinkan
penggunanya untuk mencari lebih dari 1 juta URL.
Indeks Google, yang terdiri dari lebih 1 juta URL, adalah yang pertama dari jenisnya dan mewakili koleksi yang komprehensif halaman-halaman web yang berguna di Internet.
Google hanya memberikan
hasil halaman-halaman yang mengandung kata-kata yang Anda masukkan.
Tidak seperti mesin pencari lainnya, Google hanya menghasilkan pencarian yang cocok dengan semua kata yang Anda masukkan, baik itu adlam teks suatu halaman atau dalam link-link yang menuju ke halaman tersebut. Tidak ada lagi frustrasi dengan hasil yang tidak ada hubungannya dengan kata-kata yang Anda cari.
Google melokasikan
kata-kata yang Anda cari dalam suatu halaman.
Hasil pencarian Google tidak hanya mengandung semua kata-kata yang Anda cari, tetapi Google juga menganalisa kedekatan kata-kata tersebut di dalam suatu halaman. Tidak seperti mesin pencari yang lain, Google memprioritaskan hasil menurut kedekatan kata-kata yang dicari. Kami mengutamakan hasil yang mendekati kata-kata yang Anda cari, jadi Anda membutuhkan waktu yang sedikit dalam mengelola hasil yang tidak relevan.
Google menawarkan preview yang relevan untuk setiap hasil.
Menghindari ringkasan halaman web yang tidak pernah berubah, Google menyerap teks yang cocok dengan kueri Anda di dalam hasil pencarian. Fitur ini menghemat waktu dan frustrasi dalam meload halaman web yang tidak relevan.
Google bisa membuat Anda merasa beruntung!
Google sangat hati-hati dalam menghasilkan hasil yang paling tepat untuk pencarian yang umum seperti nama-nama perusahaan. Kami sangat percaya diri, bahkan, kami menginstal tombol "I'm Feeling Lucky™", yang membawa Anda langsung ke website dari hasil pencarian yang pertama. Fitur Google "I'm Feeling Lucky™" dirancang untuk membawa Anda ke informasi dengan cepat.
Google mengcache
halaman-halaman web.
Google menyimpan banyak halaman web dalam cachenya untuk diambil kepada Anda sebagai back-up kalau-kalau server halaman tersebut gagal secara temporer. Melihat bahan-bahan yang dicache ini seringkali lebih cepat daripada mengikuti link yang biasa, walaupun informasi yang Anda dapat kurang up-to-date. |
||
Tidak ada komentar:
Posting Komentar